Windows 8 muncul, monitor layar sentuh pun berdatangan.
Yup, bukan sesuatu yang aneh memang, mengingat platform Windows 8 yang memiliki
salah satu kemampuan untuk mendukung fungsi sentuh.
Menyiasati
kebutuhan konsumen PC berbasis Windows 8 yang ingin menikmati fungsi sentuh di
perangkatnya, ViewSonic, kembali mengeluarkan monitor baru berkemampuan sentuh.
Adalah ViewSonic TD2220, monitor berukuran 22 inchi yang dilengkapi teknologi
sentuh optikal ganad yang diklaim memiliki presisi tinggi.
Layar
ini pada monitor ini “dibungkus” dengan permukaan anti gores dengan ketebalan
level 8H yang juga tahan debu untuk memastikan dan menjamin daya tahannya.
Dengan resolusi Full HD 1080p, TD2220 menampilkan kualitas gambar yang luar
biasa untuk berbagai konten multimedia yang sangat cocok ditampilkan dengan
menggunakan kontrol sentuh dua point, baik dengan menggunakan jari Anda,
stylus, atau bahkan menggunakan sarung tangan.
Kemampuannya
untuk kompatibel dengan sebuah USB HID, TD2220 memberikan fungsi sentuh
otomatis via koneksi USB dibawah sistem operasi Windows 8.
Sebagai
monitor layar sentuh, TD2220 diklaim tampil tanpa masalah, sementara layar
monitornya dinilai sangat responsif terhadap tekanan tunggal ataupun ganda
serta tidak memiliki masalah ketika lakukan gerakan zoom atau pinch.
Meski
memiliki kemampuan untuk menyajikan warna yang cerah, gambar HD yang tajam,
TD2220 ternyata siap memberikan fungsi layar sentuh kepada sebuah desktop
dengan harga yang diklaim ViewSonic terjangkau. Sayang berapa harganya, belum
diperoleh bocorannya. (Ozi)
Sumber : tabloidpulsa.co.id
Comments
Post a Comment
Silahkan tinggalkan komentar,
Tolong sertakan link website / blog anda. Jika ada waktu akan saya kunjungi balik,
~T I :D M